4 Tumor Ganas yang Sering Metastasis ke Tulang (Kanker Tulang) - Kanker atau Tumor tulang adalah istilah yang dapat digunakan untuk pertumbuhan tulang yang tidak normal, tetapi umumnya lebih digunakan untuk tumor tulang utama, seperti osteosarkoma, chondrosarkoma, sarkoma Ewing dan sarkoma lainnya.
Biasanya kanker tulang terjadi karena metastasis, yaitu kanker yang mulanya menyerang organ tubuh lain dan kemudian menyebar ke tulang.
Berikut ini beberapa jenis tumor ganas yang sering bermetastasis ke tulang, yaitu:
- Kanker Prostat. Kanker prostat paling sering diderita oleh kaum pria. Hampir semuanya jenis osteblastik.
- Kanker Payudara. Kanker payudara biasanya menyerang para wanita. 2/3 kasus kanker payudara bermetastasis ke tulang. Hampir semuanya jenis oteolitik, kira-kira 10% osteoblastik, 10% campuran.
- Kanker Paru-paru. Kejadian metastasis dari kanker paru-paru adalah 1/3 dari kasus, hampir semuanya jenis osteolitik.
- Kanker Ginjal. Kanker ginjal sering soliter sehingga sulit dibedakan dan tumor primer,jenisnya oteolitik.
Multypel myeloma merupakan tumor ganas tulang, dengan gejala klinis:
- nyeri yang menetap
- nyeri pinggang yang kadang-kadang disertai radikuler
- kelemahan gerak.
Sedangkan gejala umum dari Multypel myeloma adalah:
- anemia
- anoreksia
- muntah-muntah
- gangguan psikis
Gambaran radiologisnya adalah densitas tulang tampak berkurang akibat osteoporosis dengan daerah-daerah osteoloitik yang bulat raferaksi pada sumsum tulang. Gambaran ini bisa berbentuk lubang-lubang pukulan yang kecil (punched out) yang bentuknya bervariasi serta daerah radiolusen yang berbatas tegas.
Lokasi: tumor berasal dari sumsum tulang dan menyebar ketulang lain, paling sering tulang belakang, panggul, iga, sternum, dan tengkorak.
Baca juga:

No comments:
Post a Comment
Terima kasih atas kunjungannya, semoga artikel ini bermanfaat, dan silahkan berkomentar